Resep Tahu isi Goreng - Tahu bisa di olah menjadi banyak masakan , salah satunya adalah Tahu isi goreng. tahu isi goreng bisa dibilang adalah tahu yang diisi bahan tertentu kemudian di goreng. biasanya isiannya dapat berupa sayuran , daging ayam , bihun atau lainnya. dan juga tahunya nanti akan di lapisi tepung sehingga akan renyah dan crispy.
Tahu isi goreng termasuk jajanan gorengan yang populer. sama seperti tempe mendoan. tahu isi banyak di jual oleh pedagang gorengan. rasanya yang gurih dengan isian sayuran yang renyah memang menggoda selera. untuk tahu isi yang akan saya berikan resepnya adalah tahu isi dengan tambahan bumbu pedas dalam isi sayurannya. sehingga cita rasanya enak dan berbeda dengan tahu isi sayuran lainnya, resep tahu isi pedas ini populer dibandung. buat anda yang belum pernah mencoba silahkan dibuat , dengan mengikuti resep dibawah ini :
![]() |
Tahu isi Goreng |
Bahan - Bahan :
- Tahu kuning ukuran 4x4 cm, 10 buah. goreng matang.
Bahan isian :
- Daging ayam cincang 100 gram.
- wortel 2 buah. serut secara memanjang.
- kol 4 lembar , rajang sampai halus.
- taoge 125 gram, buang ekornya kemudian cuci sampai bersih.
- daun bawang 1 batang , rajang sampai halus.
- seledri 2 batang , rajang sampai halus.
Bumbu untuk isian :
- bawang merah 4 butir , cincang.
- bawang putih 3 siung. cincang.
- bawang bombay setengah buah.cincang.
- cabai rawit merah 15 buah. cincang.
- merica setengah sendok teh.
- garam setengah sendok teh.
- penyedap setengah sendok teh.
Bahan Lapisan ( Campurkan ) :
- Tepung terigu 125 gram.
- tepung beras 2 sendok makan.
- tepung tapioka 1 sendok makan.
- ketumbar bubuk 1 sendok teh.
- garam setengah sendok teh.
- daun bawang 1 batang , iris - iris halus.
- air bersih 200 ml.
Cara Membuat Tahu isi Goreng Pedas yang enak :
- Tahu yang sudah di goreng , sobek salah satu sisinya.
- Tumis bahan isian tahu bersama dengan semua bahan bumbu isian sampai matang.
- Kemudian Tahu yang sudah disobek tadi beri isian dari tumisan tadi. tutup dengan adonan pelapis. kemudian celupkan merata ke adonan pelapis.
- setelah itu goreng tahu isi , gunakan minyak yang banyak agar merata menggorengnya. gunakan api sedang saja.dan pastikan matang kedua sisinya. setelah matang, angkat dan tiriskan.
0 komentar:
Posting Komentar